Bagaimana Nasib Blogger selanjutnya ?

Kamis, 27 Maret 2008

Saya lagi berpikir nih perlu ato tidak saya postingin pikiran saya disini, nah akhirnya saya putuskan untuk postingkan aja. Gini nih, singkat cerita saya lagi pusing mikirin gimana nasib blogger selanjutnya, terutama buat yang baru aja mulai ngeblog pasti pada pusing nih denger kabar ini. Singkat cerita ada seorang pakar IT yaitu RS menganggap bahwa terkait dengan RUU ITE bakalan ada perlawanan dari para blogger dan hacker.

Yang mau baca beritanya bisa datang di Kompas.com. Nah yang saya pusingkan disitu tidak dijelaskan bentuk perlawanan yang bagaimana? dari pernyataan tersebut ada kemungkinan blogger dianggap sama dengan hacker seperti yang dijelaskan di blog cosaaranda.com ini. Gimana saya gak pusing wong gak jelas maksudnya, trus kalo semua blogger dianggap sama dengan hacker, trus pemerintah nanggapi serius lha trus blogger dilarang, piye coba.

Padahal yang namanya blogger tuh belon tentu pinter2 banget dibidang IT, jadi ya ndak sama dengan hacker. Memang ini hanya pemikiran saya saja, terserah mau dibilang apa, saya ndak bermaksud paranoid ato nyebarin berita bohong, ini hanya bentuk kecemasan saya saja, trus saya tuangin disini.

Semoga ini memang tidak benar, semoga para blogger kedepannya bisa trus menulis. Untuk om RS tolong diperjelas lagi dong maksudnya. Untuk teman2 blogger yang lain ada pendapat mungkin, seperti mas cosa, mas Bayu alias bocah, mas Medhy, mas Arham, mbak Tika, dan para blogger yang lain.
Read more!

Get Paid for Share

Senin, 24 Maret 2008


Nah ini salah satu yang menggunakan konsep " the economic of free " kaya RevResponse. Cuman bedanya disini kita bisa mengupload semua file yang mau kita upload, seperti video, foto, maupun document-document kita yang lain.

Ziddu akan membayar kita apabila ada yang mendownload file kita melalui link download yang kita punya setelah kita mendaftar di Ziddu. Kalau sejauh ini sih yang aku liat program ini sering digunakan oleh para pemain bisnis perlendiran untuk nyebarin file-file gambar maupun video lendir mereka jadi sekalian dapet duit, tapi saya nddak rekomen digunakan untuk dipake buat bisnis lendir lho. Kalau mau dipake buat lendir2an jangan bilang saya yang rekomen ya hehehe :) .

Kita akan dibayar sebesar $0,001 sih tapi kalo ada 10000 uniqe download kan lumayan bisa dapat $100 perhari, oya harus uniqe download atau downloadnya masing2 visitor sekali untuk satu file download yang kedua maupun kesekian kalinya ga bakalan dihitung, kecuali kalo download file yang berbeda baru bisa. Nah gimana? bisa buat alternatif make money online kan.

Saya sendiri mau bikin blog downloadkomikgratis trus pake program ini, eh ga taumya kena spam blog kemaren, sekarang lagi dicoba lagi. kalau mau bergabung bisa gabung disini. selamat mencoba.
Read more!

Blogku dianggap spam

Minggu, 23 Maret 2008

Jam 11 siang habis pulang dari mengurus untuk mengambil transkrip sebagai syarat kelulusan, waktu buka email saya terkejut karena ada email dari Blogger. Dibuka dengan perasaan dag dig dug, eh ternyata setelah dibaca isinya memberitahu kalo salah satu blogku disitu dianggap sebagai spam blog hiks...hiks :( .

Begini lah isinya :
"
Dear Blogger user,

This is a message from the Blogger team.

Your blog, at http://komikonepiecegratis.blogspot.com/, has been identified as a potential spam blog. For an explanation of what spam blogs are, please see Blogger Help: http://help.blogger.com/bin/answer.py?answer=42577

You will not be able to publish posts to your blog until we review your site and confirm that it is not a spam blog. To request a review, please fill out the form found here: http://www.blogger.com/unlock-blog.g?lockedBlogID=5235356187414728895

We will take a look at your blog and unlock it within four business days. Please note that if we do not hear from you within 20 days, we will remove your blog. If this blog does not belong to you, then you do not have to do anything. Any other blogs you may have will not be affected.

Since you are an actual person reading this, your blog is probably not spam. We find spam by using an automated classifier. Automatic spam detection is inherently fuzzy, and occasionally a blog is flagged incorrectly. We sincerely apologize for this erroneous result. By using this kind of system, however, we can dedicate more storage, bandwidth, and engineering resources to users like you instead of to spammers.

Thank you for your understanding and for your help in our spam-fighting efforts.

Sincerely,

The Blogger Team "

Tadinya blog komikonepiecegratis tu cuman buat percobaan, aku maunya bikin downloadkomikgratis, tapi karena yang kusuka one piece, jadinya dicoba dulu, eh belon kelar dicoba dah di kira spam blog. Hingga saat ini masih saya selidiki dulu apa masalahnya, kalo dah bisa baru deh coba lagi.
Read more!

Software gratisan untuk menciptakan grafik untuk web

Sabtu, 22 Maret 2008

Saya yakin semua orang pasti pada jingkrak-jingkrak kesenengan kalo udah denger yang namanya gratisan, soalnya saya sendiri juga seperti itu hehehe :) . Nah kemaren saya dapat email dari mas Indratno Widiarto, yaitu dia memberitahu kalo ada sofware pencipta web grafik gratisan yang bisa didownload disitusnya yaitu infopreneurworld.com .

Saya disini cuma mau sharing aja, sapa tau emang bermanfaat buat anda-anda semua terutama saya sendiri, katanya sih grafik amat penting untuk internet marketing kita. Jadi kalo ada yang mau mendownload ya monggo silakan datang kesini infopreneurworld.com .

selamat mendownload. Read more!

Seandainya para Blogger akur

Modern Day Bully

gambaran diatas adalah bukti kalau sekarang ini para blogger masih belom akur satu sama lain, yah harapan saya adalah seandainya semua blogger pada akur, ga usah ribut-ribut seperti sekarang, and saling membantu memajukan dunia blogger Indonesia kan lebih bagus.

Kemaren baca dipostingannya mas Bayu yang berjudul " Pemakai Wordpress Sombong ", disitu dikatakan ada pemilik blogger yang mengatakan kalau para pemakai wordpress sombong karena ga mau berbagi link atau link exchange dengan para newbie, dibanding dengan pemakai blogger. Yang parah lagi hanya karena linknya ditolak Bayu siempunya blog tersebut marah2 lalu bilang kalau pengguna wordpress sombong. Yah saya disini ga bermaksud membela siapa yang benar dan siapa salah, saya ga tau ada masalah apa dengan mereka berdua, tapi saya mau bilang kalau ndak semua pemilik wordpress sombong ko, ada juga yang mau link exchange, kalu emang yang punya blog ga mau ditukeri linknya ya udah gapapa, jangan marah2.

Begitu juga dengan mas Bayu, ga usah ditanggapi serius mas yang gitu-itu ntar jadi panas sendiri lho hatinya, dan juga buat para blogger yang lain please dong akur, jangan tukaran wae, kalo emang mau mengkritisi lebih baik jangan menjelek-jelekan orangnya dengan menyebut nama atau situsnya langsung, sebut saja si A ato si B, kaya mas Cosa. Dan kritisi dengan bahasa yang baik.

Intinya lebih baik kalo semua blogger baik yang pro dan yang newbie saling membantu untuk memajukan dunia perbloggeran Indonesia, daripada tukaran wae. Tul gak mas Cosa, mas Bayu alias bocah, dan mas Arham, ato mas Medhy mungkin punya pendapat. Read more!

RevResponse Another Great Make Money Program

Jumat, 14 Maret 2008

Akhirnya selesai juga saya buat widget dari RevResponse. Kalau mau lihat, bisa dilihat disebelah kanan, ada widget yang tampak seperti layar kecil ada tulisan Free To Download. Ada yang tahu nggak RevResponse itu apa?, kalo masih ada yang newbie, saya kasih tahu RevResponse adalah salah satu program make money online yang bisa kita manfaatkan untuk blog atau situs kita.


Caranya dapat duit juga sangat sederhana sekali metodenya, yaitu dengan memberikan sesuatu yang gratis kepada pengunjung blog anda. "Ah mana bisa?" ya memang bisa, itulah hebatnya RevResponse, bisa make money online hanya dengan memberikan sesuatu yang gratis. Menurut mas Medhy, RevResponse didirikan oleh perusahaan Netline, dan menggunakan konsep 'the economics of free'. Hebat ya kok bisa mereka menemukan konsep yang demikian, biasanya kan semua pada menghindar kalo udah urusan gratisan, semua pada mikir dimana letak keuntungannya kalo diberi gratisan. Tapi inilah yang ditemukan Netline.

Yang lebih mengejutkan lagi kita bisa memberikan widget tersebut disemua blog kita. Bahkan yang berbahasa Indonesia sekaligus. Selain dengan blog atau situs, kita juga bisa memasang code tersebut di email, RSS feed, dan mungkin juga semua aktifitas kita didunia maya bisa menghasilkan bila kita memasang RevResponse. Kalau mau bergabung silakan klik disini.
Read more!

Takdir ( Bagian 1 )

Kamis, 13 Maret 2008

Pagi-pagi berangkat ke kampus. Tadinya maunya menyelesaikan urusan-urusan perkuliahan yang udah mau kelar, tapi kok ya ada-ada aja urusannya, "mau ngurus kelulusan aja kok repot" begitu pikir saya. Saking banyaknya urusan yang harus diurus hanya untuk mendapatkan gelar, tiba-tiba saja jadi malas ngurusinnya, yang ngurus surat bebas pinjam perpus lah, yang ngurus surat laboratorium lah, dan lain-lain, pusing kepala ini.

"Nasib-nasib" begitu pikir saya lagi. Sempat mau pulang aja. Eeeiiittt tiba-tiba teringat lagi kemaren baca buku tentang berjudul Takdir, karangan Agus Mustofa, Penerbitnya PadmaPress. Didalam buku tersebut dijelaskan bahwa konsep Takdir dan Nasib adalah berbeda. Pada awalnya baca buku ini saya sempat bingung, takdir dan nasib kok berbeda, apa bedanya?. Ternyata menurut buku ini nasib adalah konsep yang menjelaskan bahwa rejeki sudah ditetapkan sejak kita lahir didunia ini, sedang takdir menjelaskan bahwa usaha kita dalam mencari rejeki dan hasil akhirnya ditentukan oleh usaha kita kemudian dan ditetapkan oleh ALLAH berdasarkan cara-cara yang kita pakai dalam berusaha.

Kalian-kalian yang baca postingan saya pasti pada bingung ya, apa coba hubungan takdir dengan blog ini yang membahas make money online. Okelah kita kembali dulu, setelah saya teringat2 akan konsep takdir ini, saya baru menyadari bahwa masalah yang terjadi saat ini timbul karena perbuatan saya sendiri. 2 bulan yang lalu seorang teman saya menyarankan agar mengurus permasalahan untuk kelulusan diurus saat itu juga, tapi karena saya malas jadi saya pikir sekalian aja ntar kalo nilai2 semua udah keluar, nyatanya saya sekarang kelabakan ngurusnya, blom lagi ternyata SK lulus keluarnya sangat lama, bisa ampe 1 minggu coba.

"Kalau saja saya ngurus saat itu juga, mungkin ga jadi kaya gini" dalam hati saya bergumam. Nah sekarang back to laptop, kenapa saya bahas masalah takdir diblog ini, karena saya merasa kegagalan dalam make money online yang saya maupun mungkin orang yang lain rasakan saat ini, adalah buah dari cara-cara yang kita pake dalam berusaha. Mungkin ada yang keliru, seperti kadang untuk melakukan blogging aja ada kendala malas, punya e-book internet marketing segudang tapi nggak juga diterapin cara2nya. Mungkin juga kita menggunakan cara2 yang bisa dibilang ilegal. Inti dari masalah ini adalah, jangan pernah menyalahkan nasib kalo kita gagal, dan teruslah berusaha dengan cara-cara yang legal tentunya., suatu saat pasti kita bisa petik hasil dari usaha kita entah itu lambat atau cepat tergantung seberapa banyak kita berusaha.

Moga-moga aja postingan kali ini bisa membantu teman-teman blogger yang lain dan para internet marketer, biar bisa lebih semangat dalam berusaha. Kalau ada yang senasib ( eh salah ding, barusan juga ngomong takdir ) punya masalah yang sama dengan saya silahkan bisa sharing.
Read more!

Review kontes Blogguebo

Minggu, 09 Maret 2008


Menanggapi kontes review yang diadakan blognya mas medhy, maka dengan ini saya memberanikan diri untuk ikutan kontesnya mas medhy ( kaya apaan aja pake berani-beranian segala, hehehe ). Kemarin waktu sedang blog walking ( tepatnya tanggal 1 maret kemaren ) saya baca di blognya mas Medhy, sedang mengadakan review kontes blognya. Tapi baru bisa sekarang aku nulisnya, mau ikutan kontes review berhadiahnya mas Medhy.

Bagi yang belom tahu blognya anda bisa mengunjunginya disini. Blognya sangat bagus kok, terutama kontennya yang kalau menurutku ga kalah ama blognya mas Cosa. Ya bisa dibilang mas Medhy ini Cosaarandanya blogspot, kenapa saya bilang begitu karena kalau mas Cosa pake Wordpress sih jadinya kadang ada beberapa ilmu tertentu tentang SEO dan make money online yang cuma bisa diterapin di Wordpress ( sorry mas Cosa, itu menurutku ). Nah kalau mas Medhy kan pake blogspot juga ama kaya ane, jadinya kalau para pengguna blogspot yang mau tau cara2 memonetisasi blognya, atau mau tau ilmu SEO yang pas buat blogspot datang aja ke blognya disini.

Konten-konten yang ditulis mas Medhy termasuk yang uptodate tentang bisnis online, mulai dari program-program untuk monetisasi blog seperti Paid To Write, Paid To Advertise, Paid To Affiliates, sampai Paid To Sosialize. Sudah gitu panduan-panduannya untuk mendaftar maupun cara menjalankan program-program itu juga cukup membantu menurut saya. Contohnya yaitu panduan untuk mendaftar Google adsense, yang cukup komplit untuk newbie yang barusan mengenal adsense. Dan penyampaian atau gaya bahasanya sangat mudah dimengerti.

Kalau bicara mengenai desain blog, desain blognya mas Medhy cukup bagus, kenapa kok cukup ya karena ada juga para pengguna blogspot yang tampilannya lebih bagus dari mas Medhy ( sorry mas, ini kalau yang saya liat selama blog walking ), tapi rata2 blognya orang luar sih, jadi ya ga heran. Tapi walaupun keliatannya sederhana tapi penataannya lebih bagus dari blogku sendiri hehehe :) .

Namanya juga cukup friendly alias gampang didengernya, jadinya kalo mau berkunjung lagi ke blognya udah hapal namanya tinggal tulis aja di search box. Satu saja kritikan dari saya tentang namanya, kenapa sejak pindah pake domain name sendiri ( sejak akhir Januari atau awal Februari tepatnya, saya juga lupa ) namanya jadi tidak bisa ditulis langsung di search box nyambung ke tulisan " This Site Is Underconstruction" , jadi harus menulis dulu di search engine atau mencarinya lewat komen2 yang ada di blognya mas Cosa. Tolong buat mas Medhy, supaya hal ini diperbaiki.

Nah gimana ada yang setuju ama ane, ato mas Medhy sendiri mau komen tentang blognya mas hehehe. Read more!

Make Money Online With Direct Advertising

Selasa, 04 Maret 2008

Make Money Online With Direct Advertising, itu English versionnya ato dalam Indonesian version menghasilkan uang dari internet dengan cara memasang iklan langsung pada website atau blog anda. Mas Cosaaranda dalam blognya menulis tentang konsep direct advertising, konsep sederhananya direct advertising tuh pemasang iklan langsung berinteraksi dengan anda sebagai pemilik blog.

Pada dasarnya konsepnya berbeda dari program-program iklan macam PPC dan PTR. Seperti yang sudah saya bahas pada postingan saya sebelumnya, bahwa direct advertising juga bisa menjadi alternatif penghasil uang diinternet. kalo anda mau melihat lagi postingan saya silakan lihat disini.

Dipostingan saya kali ini saya akan membahas kelebihan dan kekurangan dari direct advertising. Nah langsung aja ya, ga usah bertele-tele.

Dilihat dari sisi kelebihannya :

1.direct advertising cocok diaplikasikan untuk segala jenis website ato blog, dan yang lebih baik lagi support untuk segala bahasa apapun. Lha iya lah, wong yang ngatur kita sendiri, di blog kita sendiri, jadinya ya terserah kita sebagai siempunya blog ato website.
2.bayaran yang kita peroleh bisa kita atur sendiri, tentunya yang masuk akal, ntar kalo terlalu mahal bisa-bisa ditinggal calon pengiklan.
3.membuat tampilan blog anda semakin cantik kalo anda bisa mengaturnya agar posisinya bagus, jadinya kan keliatan profesional gitu. itu yang saya lihat dari beberapa blog yang saya kunjungi, yang pake direct ads tentunya.

Dilihat dari sisi kekurangannya :

1.bagi para pengguna blog ato bogger pemula siap-siap aja gigit jari, soalnya blon ada yang mau beriklan karena masih baru. ato mungkin udah lama tapi masih PR1, nah ini juga mungkin ga bakal dilirik ama pengiklan. biasanya yang dicari kebanyakan pengiklan yang udah ber PR3.
2.katanya beberapa pengguna direct ads sih kao udah banyak iklan, rajin-rajin aja optimasi databasenya biar ga lambat.
3.rada ribet kalo mau bikin, karena kudu nginstal script dll, cukup ribet jugakan tapi hasilnya sebanding kok.
4.katanya sih cuma bisa diterapin diblog yang punya hosting sendiri alias yang berbayar. sementara ga tau dengan yang gratisan bisa apa tidak.

Nah itu tadi kelebihan dan kekurangan dari direct advertising, silakan anda tentukan sendiri masih mau pake ato tidak, tapi itung2 lumayan juga kok untuk nambah penghasilan. Perlu diingat, saya mengambil kesimpulan diatas dari bahasan2 tentang direct advertising yang saya dapat selama blog walking, saya sendiri blon pernah mengaplikasikannya wong blog ini blon seberapa terkenal kok, jadi kalo ada yang salah mohon maaf ya.
Read more!

Cara mengganti nofollow pada blogspot agar blog kita SEO friendly

Senin, 03 Maret 2008

Bagi para pengguna Blogger atau Blogspot terutama yang masih ikutan domain namenya Blogspot, pasti pada bingung gimana caranya menghilangkan nofollow di blogspot kita. Sebelumnya saya mau jelaskan apa pentingnya nofollow untuk SEO. nofollow tuh berguna untuk SEO, "gimana kegunaannya? "ya kalo ada atribut nofollow kita bisa-bisa tidak mendapatkan backlink, dan backlink ini kan berguna untuk SEO blog kita, itu pengertian sederhananya.

Cara menghilangkan ini saya dapat dari blognya si JackBook, jadi berterimakasihlah padanya. Oke deh ga usah panjang lebar, ini dia caranya :

1. Sebelum memulai download dulu template lama dengan cara, pilih pilihan layout atau tampilan, setelah itu pilih edit html, dan pilih download full template. Nah udah tersimpan deh, ini gunanya kalo2 ada kesalahan jadi kan template yang lama masih ada.

2. masih pada pilihan edit html, centang pilihan Expand Widget Template, dan kalo udah dicentang cari kode dibawah ini :

<a expr:href='data:comment.authorUrl' rel='nofollow'><data:comment.author/></a>


anda bisa mencarinya dengan cara CTRL+F lalu muncul search box, nah tulis code diatas didalam search box ini, pasti nanti ketemu deh.

3. ganti kode diatas dengan kode dibawah ini :

<a expr:href='data:comment.authorUrl' ><data:comment.author/></a>


4. save template, dan selesailah sudah.

Mau menghilangkan atribut nofollow juga dibacklink anda silakan ikuti cara2 berikut :

1. lakukan langkah seperti no1 diatas

2. centang pilihan Expand Widget Template, dan kalo udah dicentang cari kode dibawah ini :

<a expr:href='data:backlink.url' rel='nofollow'><data:backlink.title/></a>


3. ganti kode diatas dengan kode dibawah ini :

<a expr:href='data:backlink.url' ><data:backlink.title/></a>


4. save template anda, dan selesailah sudah.

Nah kalo udah ngelakuin semua langkah2 diatas, pasti blog anda bisa dikasih backlink. Tapi itu tadi cuma salah satu cara agar blog kita SEO friendly. Semoga itu bisa membantu anda, selamat ngeblog.


Read more!

Make money online using your original language

Minggu, 02 Maret 2008

Some people that have a blog sometime confused with how they will make money online, while their language is not acceptable for most of make money online program. Example, like Indonesian language. But don't worry now there is a way to make money online with Indonesian language ( i just write how to make money online for Indonesian language because i'm Indonesian people ). Jadi mulai sekarang blog ini dalam bahasa indonesia aja ya.

Cara-cara yang saya lakukan dibawah ini sebenarnya saya dapatkan dari mas Medhy dari blognya, jadi berterimakasihlah padanya. Beberapa cara yang saya anjurkan ini mungkin sedikit cara dari yang dianjurkan mas Medhy, tapi yang menurutku sangat penting atau yang mungkin semua orang masih bisa lakukan.

Ada sembilan cara yang bisa anda lakukan, yaitu :

1. Menampilkan Google search di blog yang anda miliki, karena Google nggak bakal ngelarang kok kalo anda memasang Google search di blog anda, kan yang dilarang hanya unit ads, link ads, dan referral ads.

2. Menjual Text Link Ads. Silakan ikut program-program text link ads.

3. Menjual spot iklan secara langsung kepada orang yang berniat membeli spot iklan anda. Apalagi kalo blog anda sudah punya PR yang lumayan tinggi, pastinya bisa anda jual dengan mahal.

4. Menampilkan iklan-iklan PPC milik dalam negeri. Saat ini sudah ada program-program dalam negeri yang dapat digunakan untuk " Make Money Online Using Your Original Language ", dalam hal ini bahasa kita yaitu Indonesia. Beberapa program tersebut adalah KlikSaya.com, KumpulBlogger.com, dan AffiliatesIndonesia.com.

5. Menampilkan iklan PPC asing hanya yang berbasis CPM seperti WidgetBucks dan sebagainya. Ada beberapa program yang mengharuskan blog anda sudah punya beberapa persyaratan yang memenuhi kriteria mereka, dan ada yang tidak, silakan anda cari sendiri di AdTalks.com.

6. Menampilkan Banner program affiliasi asing. Ya dengan menampilkan banner program afiliasi asing siapa tahu ada pengunjung blog anda yang membeli sesuatu dari banner tersebut, sehingga anda mendapatkan komisi.

7. Menampilkan banner program afiliasi domestik, penjelasannya sama dengan no 6 jadi tidak perlu saya jelaskan lebih lanjut, hanya programnya punya dalam negeri.

8. Menulis review produk afiliasi. Misal blog anda membahas Harry Potter, anda bisa memanfaatkan tulisan anda untuk mereview buku ato produk apapun yang berkaitan dengan Harry Potter. Misal anda ikut program afiliasi di Amazon dan anda punya blog Harry Potter, nah anda bisa memanfaatkan blog anda untuk berjualan produk apapun yang berkaitan dengan Harry Potter dari Amazon.com dengan menulis reviewnya.

9. Mengikuti program paid to review yang menerima bahasa yang anda gunakan diblog anda. Seperti SponsoredReviews.com dan BuyBlogReviews.com, kedua program ini menerima blog berbahasa Indonesia, tapi kalo anda mereview produk mereka reviewnya harus dalam bahasa Inggris.

Sebenarnya saya sendiri baru memulai apa yang disarankan oleh mas Medhy saat ini, jadi gimana kalo kita memulainya bersama-sama, trus kita bisa sharing disini.
Read more!